KPU Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro mengikuti kegiatan Knowledge Sharing Tata Kelola Bakohumas Tahap 3

KPU Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro mengikuti kegiatan Knowledge Sharing Tata Kelola Bakohumas Tahap 3 yang diselenggarakan secara daring oleh KPU RI, Senin (27/10/2025). 

Kegiatan ini diikuti oleh KPU Provinsi/KIP Aceh serta KPU/KIP Kabupaten/Kota se-Indonesia dan dipandu oleh Reni Rinjani Pratiwi, Kabag Hubungan Masyarakat dan Informasi Publik Sekretariat Jenderal KPU RI.

Pada kesempatan kali ini, KPU Provinsi Kalimantan Timur menjadi narasumber dengan materi berjudul Pelaksanaan Bakohumas KPU Provinsi Kalimantan Timur yang disampaikan oleh M. Samsul Kadir, S.STP, Plt. Sekretaris KPU Provinsi Kalimantan Timur.

Dalam paparannya, Samsul Kadir menjelaskan bahwa kegiatan Bakohumas di KPU Provinsi Kalimantan Timur telah berjalan sejak tahun 2023 hingga 2024 dengan berbagai bentuk komunikasi, baik melalui media sosial resmi KPU Provinsi Kalimantan Timur seperti Instagram, Facebook, Twitter, TikTok, dan YouTube, maupun melalui audiensi, uji publik, dan sosialisasi tahapan Pemilu.

KPU Provinsi Kalimantan Timur juga secara rutin melaporkan seluruh kegiatan Bakohumas setiap triwulan serta mencatat total 3.217 konten publikasi yang telah diproduksi selama periode tersebut.

Salah satu manfaat utama dari pelaksanaan Bakohumas, lanjutnya, adalah terbangunnya jejaring informasi yang bebas dari disinformasi, isu SARA, dan hoaks, serta meningkatnya partisipasi pemilih di Kalimantan Timur dari 64,65% pada Pemilu 2019 menjadi 79% pada Pemilu 2024.

Namun demikian, Samsul Kadir juga menyampaikan bahwa masih terdapat kendala di tingkat kabupaten/kota, terutama keterbatasan sumber daya manusia dalam pengolahan informasi grafis dan video.

Menutup sesi, Reni Rinjani Pratiwi mengapresiasi KPU Provinsi Kalimantan Timur atas kesiapan dan kontribusinya dalam berbagi praktik baik dalam pengelolaan Bakohumas. Ia juga menegaskan bahwa kegiatan Knowledge Sharing ini menjadi bagian penting untuk memperkuat peran kehumasan dalam meningkatkan keterbukaan informasi publik di lingkungan KPU se-Indonesia.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 69 Kali.